Setiap pengguna ponsel android pastinya memiliki beragam macam jenis keyboard, keyboard adalah sebuah fitur yang sangat penting dengan adanya keyboard kita dapat mengirim pesan, dan mengetik pesan apapun dengan mudah, salah satunya mengetik pesan melalui whatsapp. Mungkin beberapa dari kalian sudah bosan dengan tampilan keyboard whatsapp yang hanya itu-itu saja.
Maka dari itu kami akan mengajarkan kepada kamu bagaimana cara mengganti keyboard wa tanpa aplikasi. Tampilan keyboard pada ponsel android biasanya akan memiliki tampilan yang sederhana, dan papan ketik keyboard nya pun tidak unik, serta menarik dilihat.
Jadi saya tidak lagi heran, karena kebanyakan pengguna hp android merubah tampilan papan ketik keyboard mereka menjadi lebih unik serta lebih enak di pandang. Selain itu perlu kalian ketahui juga ada banyak manfaat apabila kita mengganti style keyboard di whatsapp, terutama ganti style font papan ketik, theme dan menambahkan background theme di papan ketik whatsapp yang sedang kita pakai saat ini.
Apa Manfaat Ganti Style Keybaord Di Whatsapp?
Jika kalian bertanya, apasih kak manfaat ganti keyboard whatsapp? berikut beberapa manfaat yang dapat kami rangkum untuk kamu baca:
- Penyesuaian Estetika: Mengganti style keyboard dapat membantu kita untuk menyesuaikan tampilan WhatsApp sesuai dengan selera dan gaya style kita sendiri. Ini seperti kita ingin melakukan perubahan warna, gambar latar belakang, dan ikon keyboard.
- Peningkatan Keterbacaan: Sekarang ini ada beberapa gaya keyboard memiliki tampilan yang lebih mudah di lihat dan style font yang mudah dibaca, salah satunya pengaturan warna kontras yang lebih baik atau ukuran huruf yang lebih besar, dengan style ukuran font ini tentunya ini dapat mengatasi kamu yang memiliki mata rabun, dan dapat mengatasi masalah penglihatan atau hanya ingin membuat teks lebih jelas terbaca.
- Emoji Yang Dapat Di Sesuaikan: Beberapa keyboard pihak ketiga memungkinkan penggunya menyesuaikan dan memakai emoji yang sudah disediakan atau bahkan menambahkan emoji kustom, yang dapat memberikan cara yang lebih unik untuk berkomunikasi.
- Fungsionalitas Tambahan: Beberapa keyboard pihak ketiga mungkin menawarkan fitur tambahan, seperti prediksi teks yang lebih baik, pintasan akses, atau bahkan integrasi dengan layanan pihak ketiga seperti terjemahan langsung atau pencarian..
Bagaimana ternyata ada banyak manfaat yang kita dapatkan sewaktu kita ganti keyboard di whatsapp kan? Tentunya dengan adanya manfaat tersebut kamu dapat merubah, dan mempercantik tampilan papan ketik kamu dengan mudah.
Cara Mengganti Keyboard WA Tanpa Aplikasi

Perlu kalian ketahui artikel yang akan kami buat ini dapat kalian gunakan di berbagai macam merk hp, mau itu oppo, xiaomi, samsung kamu bisa ganti keyboard wa mu tanpa bantuan aplikasi dengan mudah, berikut semua cara yang kami ketahui untuk mengubah keyboard whatsapp.
1. Ganti Keyboard WA Di HP Xiaomi
Yang pertama, bagi pengguna ponsel bermerk hp xiaomi jika kalian sudah bosen dengan tampilan keyboard di whatsapp kamu bis ubah atau ganti keyboard whatsapp secara manual tanpa perlu memakai bantuan aplikasi.
Kenapa saya harus memberikan panduan ganti keyboard wa di hp xiaomi di urutan pertama? Ya karena saya sendiri pengguna hp xiaomi. bagi kalian yang memakai hp merk oppo, vivo, samsung kamu bisa menyesuaikannya sesuai merk hp yang sedang kalian gunakan.
Untuk dapat merubah style whatsapp hal pertama yang akan saya lakukan adalah menganti style font whatsapp:
Langkah-langkah cara ganti font whatsapp agar lebih menarik:

Langkah 1: Buka aplikasi whatsapp di hp android kamu.

Langkah 2: Kemudian jika sudah berada di aplikasi wa, kamu ketik icon tanda titik tiga dibagian samping fitur search whatsapp dan pilih menu fitur”setelan” di menu ini kita dapat merubah tampilan, gambar, dan font whatsapp.

Langkah 3: Jika nantinya kamu udah berada di menu tampilan setelan wa kalian ketuk fitur “Chat”

Langkah 4: Di menu Chat kamu dapat melihat beberapa fitur menarik mulai dari tema, walppaer jika kamu mau merubah wallpaper dan mengganti tema whatsapp kamu bisa melalui fitur tersebut, dan untuk dapat mempercantik tampilan wa, kita bisa ubah ukuran font wa terlebih dahulu. Kalian bisa rubah ukuran wa menjadi sedang.
2. Cara Mengganti Wallpaper Keyboard WA Melalui Pengaturan HP

Kedua jika sudah merubah ukuran font di wa, sekarang masuk ke topik intin dari pembahasaan ini yaitu merubah seluruh tampilan papan ketik (keyboard) di whatsapp kamu. Untuk dapat ganti keyboard whatsapp di panduan yang kedua ini. Saya tidak akan memakai bantuan aplikasi dan saya mengubah keyboard wa melalui menu pengaturan yang ada pada ponsel android.
Kenapa saya harus melalui menu pengaturan (setelan) untuk dapat ganti wallpaper, font, dan merubah semua tampilan keyboard wa? Ya karena semua pengaturan ponsel android itu biasanya melalui menu pengaturan.
Langkah-langkah cara mengganti wallpaper keyboard wa, mulai dari tema keyboard wa, dan font papan ketik di hp android:

1. Seperti yang saya katakan tadi untuk dapat ganti wallpaper keyboard kita harus masuk ke fitur tema gboard terlebih dahulu, caranya kamu buka menu setelan pada hp android yang saat ini kalian gunakan.

2. Jika sudah berada di menu tampilan setelan hp selanjutnya di bagian “cari setelan” kamu buat saja kata kunci “Gboard” kalau sudah nantinya akan muncul fitur gboard kamu bisa masuk ke fitur ini.

3. Ketiga kita akan dibawah ke menu setelan gboard di bagian ini kamu ketuk dan masuk ke tema.

4. Lalu jika sudah berada di menu tema, kamu akan melihat beberapa tema yang diberikan secara default, warna tema, sistem dan tema saya. Jika kamu mau pakai tema di keyboard whatsap kamu bisa klik + dibagian tema saya dan cari gambar yang ingin kalian jadikan wallpaper di papan ketik whatsapp. Kalian dapat mencari gambar atau foto di filemanager jika sudah pilih foto dan upload lalu klik salah satu walpaper tema yang ingin kalian pakai, dan simpan tema yang udah kalian pakai dengan mengklik oke.
3. Cara Merubah Keyboard Whatsapp Pakai Bantuan Aplikasi

Memang sangat sulit sih jika kita mau ganti seluruh keyboard di whatsapp, mulai dari merubah font, tema, wallpaper keyboard whatsapp secara manual. Tapi tenang jika kalian anggap panduan yang kami berikan diatas terlalu sulit, kami punya solusi terakhir yaitu dengan memakai bantuan aplikasi keyboard whatsapp.
Dengan bantuan aplikasi kita bisa membuat tampilan keyboard whatsapp menjadi cantik, unik dan akan terlihat lebih keren lagi. Untuk langkah-langkah cara merubah keyboard whatsapp pakai bantuan aplikasi kamu bisa mengikuti panduan yang kami berikan di bawah:

1. Buka google playstore di hp android kamu.

2. Lalu jika sudah berada di google playstore kamu bisa cari aplikasi yang bernama “Kika Keyboard” jika sudah klik install dan tunggu sampai proses installasi aplikasi kika keyboard berhasil di download.

3. Setelah kita sudah berhasil menginstall apk kika keyboard kamu buka aplikasi kika keyboard di hp android kamu dan jika sudah berada di dalam aplikasi kika keyboard pilih tema yang Free dan tentukan tema keyboard wa yang ingin dipakai kamu bisa pilih tema sesuai selera kamu.

4. Jika kita sudah menentukan tema keyboard wa yang mau digunakan dan dipakai selanjutnya kamu ketuk “Free Unlock” nanti kamu akan di suruh untuk menonton iklan, harus kalian ketahui syarat untuk memakai tema wa di aplikasi kika keyboard secara gratis kamu harus menonton beberapa video yang mereka sediakan terlebih dahulu.

5. Setelah sudah menonton video akan muncul tampilan ” Unlock Sucessfully!” lalu klik saja apply.

6. Selanjutnya kalian ketuk “activate” untuk menerapkan tema keyboard di whatsapp.

7. Langkah selanjutnya kamu ikuti intruksi yang diberikan, dibagian step 1: kamu bisa ketuk saja fitur step satu nantinya kamu akan diarahkan ke menu setelan papan ketik pada hp android.

8. Lalu di bagian tampilan “Keyboard virtual yang tersedia” kalian bisa aktifkan keyboard virtual kika keyboard.

9. Jika kalian mendapatkan tampilan notifikasi “Menghidupkan keyboard” klik saja oke

10. Masih dibagian notifikasi tepat di menu “Catatan: Setelan mulai ulang, apl ini tidak dapat memulai sampai anda buka kunci ponsel anda” pilik saja oke.

11. Lalu dibagian tampilan notifikasi “Pilih metode masukan” kamu bisa rubah gboard kamu menjadi keyboard virtual kika keyboard jika sudah pilih Oke.

12. Dan terakhir kamu coba masuk ke whatsapp dan ketik pesan whatsapp seperti biasa, nanti keyboard wa kamu akan menjadi lebih cantik akibat memakai tema yang disediakan oleh kika keyboard.
Harus kalian ketahui memakai bantuan apk kika keyboard dapat mempercantik tampilan papan ketik di whasapp dan ponsel hp android kamu, selain itu memakai tema keyboard whatsapp memakai bantuan aplikasi juga memiliki beberapa kekurangan. Yaitu membuat hp lebih berat, dan daya baterai akan lebih cepat habis.
Kenapa Kita Harus Ganti Keyboard WA?
Ada beberapa alasan kenapa kita harus ganti keyboard wa, untuk kami pribadi berikut alasan kenapa saya suka ganti keyboard wa:
- Mempercantikan Tampilan Keyboard: Yang namanya ganti keyboard wa pasti tujuannya sendiri untuk merubah dan mempercantik tampilan papan ketik di whatsapp, dengan kita merubah gaya papan ketik, tentunya kita tidak akan cepat bosan sewaktu ingin membalas pesan atau mengetik sesuatu ke teman yang ada di whatsapp.
- Tidak Suka Papan Memakai Papan Ketik Whatsapp: Seperti yang kita tahu papan ketik whatsapp yang saat ini kita gunakan itu terlalu jadul dan sederhana, untuk saya pribadi saya tidak suka tampilan papan ketik wa yang default tersebut makanya alasan saya merubah keyboard wa karena sudah bosen dengan tampilan keyboard wa yang hanya itu-itu saja.
Nah mungkin hanya itu saja yang dapat kami tulis seputar cara mengganti keyboard wa tanpa aplikasi, tidak hanya itu setelah kalian sudah membaca tutorial ini kamu sudah dapat ganti keyboard whatsapp kamu dengan mudah karena kami sudah memberikan berbagai macam caranya, bagaimana artikel ini sangat bermanfaat kan? Sekian dan terimakasih sampai jumpa di artikel kami yang berikutnya.