5+ Cara Mengatasi Kartu SIM Tidak Terbaca Di Xiaomi

Arif Wibowo

5+ Cara Mengatasi Kartu SIM Tidak Terbaca Di Xiaomi
Cara Mengatasi Kartu SIM Tidak Terbaca Di Xiaomi

HP xiaomi mu tidak ada sinyal dan sim xiaomi tidak terbaca? Jika ia.. sebaiknya baca sampai selesai artikel cara mengatasi kartu sim tidak terbaca di xiaomi ini. Masalah pada hp xiaomi itu ada banyak sekali mulai dari bug, error, bahkan pada masalah slot sim card yang ada pada hp xiaomi kita.

Masalah ini bisa terkena pada merk hp xiaomi lainnya seperti redmi 5a, redmi 6a, xiaomi s2, xiaomi redmi 3, redmi note 10, xiaomi redmi note 3 dan xiaomi note 8 bahkan juga sering terjadi pada merk hp lainnya.

Jika SIM card tidak ada layanan, rusak atau tidak terbaca ini menjadi suatu masalah yang cukup besar, kalau sim card tidak terbaca pada perangkat android kita, sudah jelas kalian tidak akan dapat terhubung ke jaringan.

Boro-boro mau ke hubung jaringan, muncul notifikasi simbol jaringan aja udah hoki banget, walaupun tanda sinyal nya X.

Apa Penyebab SIM Card Tidak Terbaca?

Eits sabar dulu, sebelum kalian mengikuti tips ini, sebaiknya kalian baca terlebih dahulu apa penyebab sim card tidak terbaca di hp xiaomi kita, beberapa penyebab umumnya diantara lain:

  • Kartu SIM Sudah Tidak Aktif: Penyebab pertama bisa jadi terletak pada kartu sim hp mu.. kalau kartu kamu sudah tidak aktif lagi alias sudah habis masa aktifnya sudah dapat dipastikan letak masalahnya ya pada kartu kamu sendiri. Kalau masalah utama nya ini kamu bisa cek masa aktif kartu jika sudah habis masa aktif kalian harus mengganti kartu baru.
  • Kuningan Kartu SIM Card Kamu Rusak Atau Tergores: Kuningan suatu komponen utama di setiap kartu.. jika kuningan hilang atau rusak parah pasti kartu kalian tidak akan dapat terdeteksi, coba periksa kartu sim anda, jika kuningannya tergores atau hilang sedikit saja terpaksa kalian harus ganti kartu.
  • Letak Atau Posisi Kartu SIM SALAH: Penyebab selanjutnya terkadang ada beberapa orang yang meletakan posisi kartu sim card asal-asalan, asal pasang saja yang penting masuk… bisa jadi kenapa kartu sim tidak terbaca di xiaomi disebabkan karena posisi kartu sim card yang salah
  • IMEI Hilang:  IMEI adalah suatu kode unik yang dapat berfungsi sebagai identitas pada semua merk smartphone. Kalau IMEI hilang, tidak terdeteksi, invalid , null, maka kartu SIM tidak akan terbaca.
  • Slot KARTU SIM CARD Kamu Rusak: Yang terakhir kemungkinan aja slot sim card kalian rusak. Cara sederhananya kalau kartu sim card kalian rusak kamu coba periksa, apakah ada beberapa tembaga yang putus pada slot sim card. Kalau ada berarti slot sim card kamu sudah tidak bagus lagi untuk memperbaikinya cobalah ke tukang service hp terdekat yang ada di daerah kamu.

Cara Mengatasi Kartu SIM Tidak Terbaca Di Xiaomi

Nah bagi kalian yang sedang mencari cara mengatasi kartu sim di hp xiaomi tidak terbaca berikut kami ajarkan caranya.

1. Restart HP XIAOMI Kamu

Tips dan cara yang pertama kamu bisa melakukan restart hp. Melakukan restart hp android dapat mengatasi simcard tidak terbaca di xiaomi cara ini cukup ampuh karena saya sudah melakukannya sendiri. Kenapa kamu harus melakukan hal ini?

Mungkin saja ada beberapa masalah yang sedang terjadi pada service hp kita. Yang dimana sedang mengalami crash pada sistem hp smartphone, terbukti tips yang pertama ini 100% ampuh kita gunakan.

2. Aktifkan Fitur Mode Pesawat

mode pesawat
Fitur Mode Pesawat

Fitur mode pesawat selain dapat memuat ulang perangkat xiaomi kita, dengan memakai mode pesawat dapat digunakan untuk merefresh jaringan yang kita pakai. Dengan mengaktifkan ini kita bisa me-refresh konektivitas jaringan (SIM Card, WiFi, Bluetooth

Cara Mengaktifkan Mode Pesawat

Untuk cara mengaktifkan fitur mode pesawat di hp xiaomi juga cukup mudah kalian bisa mengikuti langkah-langkahnya dibawah ini:

  1. Buka menu Setelan di HP Xiaomi Anda.
  2. Pilih Lainnya » aktifkan Mode Pesawat.
  3. Tunggu beberapa saat. Setelah itu, matikan.
  4. Lihat apakah kartu SIM dapat terdeteksi atau tidak.
  5. Selesai.

Tidak hanya melalui menu setelan kamu juga bisa mengakses fitur mode pesawat melalui menu bar xiaomi dengan mengulir layar utama kamu ke arah bawah.

3. Ubah POSISI Slot SIM CARD

Merubah posisi slot sim card sampai posisinya benar-benar pas dapat membantu pengguna xiaomi untuk mengatasi masalah seperti ini, ya bisa saja slot sim card kamu posisinya salah.. dan akhirnya kartu kamu tidak terdeteksi. Jika posisinya salah sebaiknya benerkan posisi slot sim card sampai posisinya benar-benar pas.

4. Ganti Kartu BARU

Kalau kartu yang kamu pakai sudah rusak, atau juga kuningan kartu hilang.. tergores kalian coba berli kartu baru di konter, atau juga bisa pinjem kartu sim temen. Kalau tiba-tiba icon sinyal muncul dan kalian bisa memakai data seluler berarti yang rusak itu kartu kamu. Kalau sudah seperti ini pastinya kamu tahu kan apa yang harus kalian lakukan?

5. CEK IMEI

Imei sangatlah berguna pada semua hp android tidak hanya xiaomi semua hp di indonesia pasti memiliki imei, jika imei kamu bukan asli dari indonesia. Alias kalian beli hp dari luar negeri atau hp xiaomi ilegal tidak resmi. Biasanya kasusnya kartu sim card tidak akan terbaca, untuk memastikan apakah imei kamu benar-benar asli kalian harus cek imei xiaomi mu.

Mas caranya cek imei bagaimana? kamu bisa melihat panduannya dibawah ini

Cara CEK IMEI XIAOMI

  1. Buka menu Setelan di HP Xiaomi kalian
  2. Kemudian kamu Pilih Tentang telepon » Status » Informasi IMEI.
  3. Di bagian ini kamu bisa melihat informasi IMEI yang ada pada ponsel xiaomi mu.
  4. Selesai.

Mungkin hanya itu saja yang dapat kami tulis seputar cara mengatasi kartu sim tidak ada layanan di xiaomi. Sekian dan terimakasih semoga artikel yang kompinesia tulis ini dapat membantu kamu. Sampai jumpa di artikel kami yang selanjutnya ya..

Arif Wibowo

Arif Wibowo

Hai nama saya arif wibowo, saya adalah seorang blogger yang gemar mempelajari ilmu teknologi, mahir membuat sebuah konten tutorial, tekno, android dan seputar game. Saya sudah menjadi penulis dari tahun 2016 dan memulai membuat konten untuk membantu seluruh pengguna di internet.

Related Post

Tinggalkan komentar