Mau tahu cara membuat file pdf di wps office? kalau belum tahu yuk ikuti tutorialnya dari kami. Mungkin saat ini kamu sedang mencari cara buat pdf di wps office. Di WPS Office sebenarnya sudah ada fitur yang sudah disediakan khusus untuk membuat dokumen pdf.
Namun fitur PDF hanya dapat digunakan untuk versi premium, bagi kita yang menggunakan versi gratis kita tidak dapat menggunakan fitur pdf yang disediakan wps office, walapun fitur pdf di wps office tidak dapat kita gunakan.
Kamu tidak perlu khawatir karena kita juga bisa buat file pdf dengan cara menyimpan dokumen dan merubah ekestensi nya menjadi .pdf.
Apa Itu PDF?
PDF adalah singkatan dari portable document format yang merupakan sebuah format berkas yang dibuat oleh adobe system pada tahun 1993. Yang ditujukan untuk keperluan pertukaran dokumen digital, biasanya format pdf digunakan untuk mempresentasikan dokumen dua dimensi yang meliputi teks, huruf, citra dan grafik vektor dua dimensi. Pada Acrobat 3-D, kemampuan PDF juga meliputi pembacaan dokumen tiga dimensi.
Cara Membuat File PDF Di WPS Office
Untuk dapat membuat file pdf di wps office, itu ada caranya.. pertanyaan ini sering ditanyakan oleh pengguna wps office, seperti Bagaimana Cara Mengubah Word Ke PDF di WPS Office? bagi kamu yang mempunyai dokumen docx dari microsoft word dan ingin merubah dokumen tersebut ke pdf kamu bisa menggunakan wps office, berikut caranya.

1. Pertama kamu buka wps office dokumen di laptop dan pc kamu.

2. Kedua kamu buat dokumen baru dengan klik + kosong untuk buat dokumen di wps office, kamu juga bisa menggunakan dokumen yang sudah ada.

3. Ketiga kelik menu pada wps office, selanjutnya pilih simpan sebagai.

4. Di menu simpan salinan documen kamu pilih format lainnya

5. Terakhir di menu simpan sebagai kamu rubah tiple file menjadi “Format PDF” .pdf kemudian buat nama file lalu simpan file dokumen tersebut, dan kita sudah berhasil buat file pdf di wps office.
2. Cara Buat PDF Di WPS Office PDF
Cara yang kedua bagi kamu yang baru menggunakan wps office, terutama orang yang baru install wps office kamu akan mendapatkan trial atau uji coba wps office secara gratis, di masa trial ini kita dapat menggunakan fitur pdf secara gratis, dan dengan adanya fitur pdf kita dapat membuat dokumen pdf secara langsung di wps office berikut caranya.

1. Buka WPS Office kemudian di menu halaman utama pilih pdf.

2. Selanjutnya di menu tampilan buat pdf kamu kelik buat pdf kosong.

3. Terakhir kamu sudah bisa edit pdf dan membuat pdf di wps office.
Akhir Kata
Mungkin hanya itu saja artikel yang dapat kami berikan kepada kamu seputar cara membuat pdf di wps office, dengan adanya artikel ini mulai sekarang kamu dapat membuat dokumen pdf di wps office dengan mudah, sekian dan terimakasih semoga artikel ini dapat membantu kamu.