Era dulu setiap masyarakat yang ingin menjual atau ingin membeli mobil bekas biasanya akan memakai perantara seperti calo atau melalu koran. Namun kini kalian sudah dapat dengan mudah menjual mobil bekas mu karena sudah ada aplikasi jual beli mobil bekas selain olx.
Biaya pemasangan iklan jual beli mobil bekas untuk sekarang ini relatif mahal, apalagi jika kalian melakukan pemasaran secara real life di dunia nyata, pastinya kamu membutuhkan biaya seperti membuat spanduk jual beli mobil. Kegiatan ini sudah lama sekali dilakukan, ya walaupun effektif untuk mencari pembeli namun ada kekurangannya, yaitu dari segi biaya dan pengeluaran.
Dari pada kita memakai metode pemasaran yang sudah lama dipakai, lebih baik kamu jual saja mobil bekas yang kamu punya melalui aplikasi jual beli mobil. Dengan aplikasi ini kita bisa membeli mobil baru dan menjual mobil sesuai harga pasarannya.
Aplikasi Jual Beli Mobil Bekas Selain OLX
Jika kalian sudah penasaran apa saja daftar aplikasi jual mobil terbaik berikut daftarnya:
1. Mobil123.com

Mobil123.com adalah salah satu aplikasi jual mobil bekas yang lumayan populer di google playstore, mobil12.com apk sudah di install kurang lebih 1 juta penguna. Jika berbicara soal mobil123.com ini menjadi salah satu situs portal otomotif terbesar yang ada di indonesia, mereka memang menjual beberapa kendaraan seperti mobil baru, dan kalian dapat jual mobil bekas dengan mudah.
Jika kalian sedang mencari mobil baru, atau mau jual mobil lama mu kamu bisa serahkan semuanya ke mobil123.com karena mereka memberikan fitur yang lumayan lengkap, mulai dari merk mobil, harga mobil dan informasi seputar kendaraan yang lumayan lengkap.
2. CARSOME

Selanjutnya ada Carsome ini salah satu aplikasi jual beli mobil terbaik selain mobil123.com. Carsome adalah apk jual mobil online yang menawarkan kualitas mobil yang sudah terjamin, serta memiliki detail lengkap seputar mobil yang akan kalian cari.
Tidak hanya itu carsome juga menyadi salah satu platform belanja mobil terintegrasi terbesar di Asia Tenggara dengan kehadiran di Malaysia (MY), Indonesia (ID), Thailand (TH), Singapura (SG), dan Filipina (PH) yang menawarkan solusi komprehensif untuk pembelian dan penjualan mobil baik itu untuk konsumen maupun dealer mobil bekas, mulai dari inspeksi mobil hingga transfer kepemilikan dan pembiayaan. Dengan fokus pada kepercayaan, kenyamanan, dan efisiensi, perusahaan ini menjanjikan layanan yang handal dan efisien.
3. Carmudi.co.id

Apk jual beli mobil yang ke tiga ada carmudi.co.id ini adalah aplikasi resmi buatan carmudi yang sudah lumayan dikenal di internet karena mereka website milik mereka menjual berbagai macam kendaraan umum, jika kalian mencari mobil pribadi, mobil pick up atau mobil-mobil bekas lainnya kamu bisa cek di carmudi.co.id saja.
Dengan memakai carmudi.co.id kalian dapat menemukan model-model kendaraan dengan fitur pencarian yang sudah di sediakan, menemukan mobil apapun akan semakin mudah jika kamu memakai carmudi.
4. Carousell

Coursell memang dikenal sebagai salah satu situs e-commerce seperti lazada, tokopedia, atau olx mereka memiliki banyak barang-barang online yang dapat kita beli, ya bisa dibilang berbelanja apapun dapat dengan mudah melalui coursell namun walaupun aplikasi ini bukan dikategorikan sebagai platform jual beli mobil bekas, di coursell kalian juga dapat menjual mobil yang kamu punya, mau itu kondisinya setengah pakai atau baru.
Kamu dapat memasarkan kendaraan roda empat mu melalui coursell.
5. OLX Autos Dealer

Mau beli mobil bekas murah? cek di OLX autos Dealer pada awalnya mereka hanya terkenal di situs nya saja yang berlamat olxautos.co.id lama-kelamaan karena mereka sudah terkenal melalui website situs jual beli mobil bekas murah ini pun melaunching aplikasi untuk pengguna setianya, dengan aplikasi yang mereka buat kamu dapat mencari mobil bisnis impian kamu.
Di dalam aplikasi ini mereka memberikan ratusan pilihan mobil menarik yang di update setiap harinya, selain itu mobil-mobil bekas yang ditawarkan juga memiliki kualitas yang lumayan baik sehingga sangat cocok digunakan untuk berbagai macam keperluan pribadi.
6. OTO.com

Tidak kalah saing dari aplikasi yang lain oto.com juga menempati posisi ke enam dari aplikasi yang kami rekomendasikan di atas tadi. Melalui oto.com kalian dapat menemukan mobil baru dan mencari mobil dengan pintar, harga mobil yang ditawarkan oto juga relatif murah, kamu bisa mencari mobil bekas, mobil baru dengan mudah.
Oto.com juga sering sekali dikatakan sebagai apk jual beli mobil all in one yang menawarkan harga mobil & motor baru lengkap On the Road, Rincian Pinjaman, Uang Muka, Angsuran dan kutipan Asuransi.
7. OTOS

Sama seperti apk lainnya otos dapat kita gunakan untuk mencari mobil impian, ada banyak merk dan nama mobil berkualitas yang mereka berikan, untuk berbagai macam kebutuhan untuk bisnis, untuk pribadi.
Di aplikasi mereka, kamu bisa mencari ratusan mobil sesuai tahun, mau itu mobil jadul, mobil baru atau mobil keluaran tahun tinggi kamu bisa membelinya dengan beragam macam harga yang relatif murah.
8. Bukalapak

Bukalapak menjadi rekomendasi dari kami, ya ini tidak dikatakan situs otomotif sih.. melainkan situs jual beli online, terutama belanja online. Namun sangking banyaknya produk yang mereka jual, bukalapak sering sekali digunakan untuk menjual beberapa barang elektronik, mulai dari hp, laptop, dan kendaraan.
Di bukalapak kamu bisa menjual mobil dan beli mobil dengan mudah, serta cepat, tidak perlu melakukan pemasaran di dunia nyata. Di bukalapak kamu cukup mendaftarkan kendaraan mu dan langsung bisa menjual beberapa kendaraan ringan.
Itu tadi beberapa aplikasi jual beli mobil bekas terbaik yang dapat kami rekomendasikan, ada banyak lagi sebenarnya untuk bisa menjual mobil bekas kamu, kamu bisa memanfaatkan marketplace facebook, dan juga platform lainnya. Namun jika kalian mau membeli mobil bekas sebaiknya pahami terlebih dahulu beberapa tips untuk beli mobil bekas agar kamu tidak kecewa di kemudian hari.
Disini kami sudah memberikan beberapa tips yang dapat kami ikutin untuk mencari mobil bekas dengan kualitas terbaik.
Tips Membeli Mobil Bekas Yang Wajib Kamu Ketahui
Beli mobil bekas suatu pilihan yang umum bagi semua orang, karena dengan kita membeli mobil bekas dapat menjadi solusi untuk menghemat badget dari pada harus membeli mobil baru, tapi ada beberapa hal yang harus kalian pertimbangkan sewaktu ingin membeli mobil bekas agar tidak menyesal sewaktu saat.. berikut beberapa tips agar kamu bisa membeli mobil bekas dengan pilhan yang tepat.
1. Menetapkan Anggaran (Budget)
Hal pertama sebelum kalian ingin membeli sebuah mobil, kamu pastikan jumlah uang kamu ada berapa.. jika kalian sudah menentukan badget pembelian mobil bekas, kamu bisa mempersempit untuk memilih mobil yang akan kalian miliki.
2. Melakukan Penelitian (Experiment)
Tips kedua kalian harus mencari tahu terlebih dahulu berbagai macam merek dan model mobil yang ingin kita beli, kamu bisa mencari informasi seputar harga, kelebihan, dan kekurangan dari model mobil yang akan kita beli.
3. Cek Riwayat Atau Histori Kendaraan Yang Ingin Dibeli
History kendaraan atau sejarah kendaraan yang mau kita beli itu sangat penting mulai dari pemeliharaan servis kendaraannya, apakah mobil pernah mengalami kecelakaan atau juga kalian bisa meminta informasi seputar perawatan mobil dari sang pemilik utamanya.
4. Cek Kilometer Mesin
Jumlah kilometer pada mesin juga menjadi tips pertama yang harus kalian perhatikan, setiap mobil pasti ada kilometir mesin serta jarak tempuh yang dapat dijangkau, semakin sedikit kilometer maka semakin bagus umumnya, tapi kalian pastikan juga apakah kilometer mobil sesuai dengan riwayat pemeliharaan yang sudah di tentukan.
5. Cek Kondisi Mobil
Melakukan pemeriksaan kondisi mobil yang mau dibeli, salah satu prosedur utama dan point penting buat kamu yang mau beli mobil bekas. untuk memeriksa mobil ini ada bagian-bagian tertentu yang harus kalian lihat sendiri, kamu bisa periksa bagian eksterior dan interior yang ada pada mobil, salah satunya cat, panel, interior serta sistem hiburan yang ada pada mobil. Serta pastikan juga semua kondisi mobil dalam keadaan baik-baik saja dan tidak mengalami kerusakaan.
6. Test Drive (Lakukan Pengujian Jalan)
Test drive suatu prosedur yang tidak kalah penting, kamu bisa melakukan uji coba menjalankan mobil bekas yang mau dibeli, jika kalian dengar suara mobilnya masih normal dan tidak mengalami masalah seperti tiba-tiba mobil mati mendadak, atau mogok berarti kondisi mobil ini sudah rusak parah, tapi jika suara mesin halus, dan tidak ada menemukan hal yang aneh berarti kondisinya masih bagus.
7. Cek Mesin Mobil
Jika kalian tidak mahir dalam memeriksa mesin, kamu harus bawa mekanik mobil terpercaya untuk memeriksa mesin yang ada pada mobil. Untuk dapat memastikan mesin mobil dalam kondisi baik, sebaiknya kamu serahkan kepada ahlinya, kamu bisa membawa teman yang ahli sebelum ingin membawa pulang mobil bekas idaman mu.
8. Cek Dokumen Atau Surat-Surat Mobil
Point penting yang selanjutnya adalah kelengkapan dokumen, pastikan penjual mobil memiliki semua dokumen penting yang diperlukan, salah satunya surat-surat kendaraan, STNK, BPKB, Dan faktur penjualan sebelum kamu membeli mobil
9. Negosiasi Harga
Tawar menawar di dunia jual beli itu adalah suatu hal yang paling umum, kalian tidak perlu ragu menawar harga mobil yang ingin dibeli, umumnya harga yang akan diminta oleh penjual bukan lah harga net atau akhir dari mobil yang mereka jual, kamu bias negosiasi harga dengan sopan.
Kesimpulan
Dengan adanya tips serta rekomendasi aplikasi yang sudah kami berikan, kamu sudah dapat membeli dan menjual mobil bekas dengan nyaman bukan? dengan adanya artikel yang kami buat, kalian bisa mencari keriteria mobil apapun sesuai keinginan kamu, sekian dan terimakasih selamat membeli mobil bekas di seluruh aplikasi yang kami rekomendasikan diatas tadi.